JKT48 Hadirkan Versi Baru ‘#KuSangatSuka’, Adaptasi dari ‘#SukiNanda’

laguin.net

Lagu “#KuSangatSuka” (2025) mengisahkan perasaan suka yang tumbuh di musim panas. Dalam video klipnya, cerita berfokus pada seorang perempuan yang sedang berlibur ke pantai bersama teman-temannya. Selama liburan, ia bertemu dengan sosok yang menarik hatinya. Teman-temannya pun segera menyadari kedekatan mereka dan memberikan dukungan pada hubungan tersebut. Setelah liburan berakhir, perempuan itu merasa ingin membagikan kenangan indah bersama gebetannya melalui media sosial. Kebahagiaannya semakin bertambah ketika unggahannya mendapatkan komentar dari sang gebetan.

Lirik lagu #KuSangatSuka – JKT48

Cahaya yang berkilau dan penuh warna
Lautan biru juga langit yang cerah
Aku pun tak bisa lari dari matahari

Bersama dengan grup yang biasanya
Di tepi pantai riuhnya barbekyu
Dirimu dan dirinya terlihat sangat serasi

Kamu dan aku terlalu akrab dan dekat
Bercanda bersenda gurau selalu

Ketika dengan wajah serius saling bertatapan
Entah mengapa ku tersipu malu

#KuSangatSuka
Aku membagikannya
Perasaan panas di hati ini

Share di media sosial
Hanya foto makanan
Dengan bayangan samar seseorang

Cinta searah, tak tersadari

Mereka yang berjalan di tepi ombak
Apakah couple yang mencinta?
Apakah boneka yang tak peka suasana?

Ayo kita main Pecahkan Semangka
Meskipun semua orang menikmatinya
Ya, haruslah aku bersiap dulu saja?

Teman-teman yang jahil ternyata sadari
Keberadaan kita dan bersorak

Diriku dengan mata ditutup kehilangan arah
Hanya suaramulah yang kudengar

#Ini takdirku
Nanti kan kubagikan
Apa yang kurasakan saat itu

Siapapun, dengarlah ku
Keajaiban kan nyata
Ingin teriakkan perasaanku sekarang

Menebarkan rasa sayang ini

#KuSangatSuka
Aku membagikannya
Perasaan panas di hati ini

Balasan dari dirimu
Foto semangka dengan aku yang mencoba memecahkannya
Bersama orang yang kusukai

Bersama orang yang kusukai

“#KuSangatSuka” adalah single ke-26 dari JKT48 yang diambil dari lagu “#SukiNanda”. Lagu asli “#SukiNanda” pertama kali dibawakan oleh anggota AKB48 dalam Senbatsu Sousenkyo ke-9 yang diadakan pada 2017. Pada saat itu, ada 16 member yang terpilih, dengan Sashihara Rino sebagai center. Sementara itu, dalam versi “#KuSangatSuka”, lagu ini dibawakan oleh 12 anggota yang terpilih melalui Senbatsu Sousenkyo untuk single ke-26, dengan Feni Fitriyanti sebagai center.

JKT48 Rilis ‘Bibir yang Telah Dicuri’, Versi Indonesia dari Lagu AKB48 yang Legendaris

laguin.net

Setelah merilis single terbaru berjudul “#KuSangatSuka,” grup idola JKT48 juga mengeluarkan lagu coupling yang berjudul “Bibir yang Telah Dicuri” pada Minggu (2/2/2025). Kedua lagu tersebut merupakan hasil dari ajang Senbatsu Sousenkyo 2024 yang baru-baru ini digelar.

Lagu “Bibir yang Telah Dicuri” mengisahkan tentang sebuah kisah cinta yang penuh kehangatan dan keindahan. Dengan latar belakang malam musim panas di tepi pantai, dua insan menikmati momen bahagia bersama, menciptakan suasana yang romantis dan penuh kesederhanaan. Perasaan cinta yang mendalam membuat mereka merasa seperti yang paling beruntung di dunia, karena bisa berada di dekat orang yang mereka cintai. Momen ciuman yang muncul secara tiba-tiba digambarkan seperti angin yang menyapu, mewakili perasaan yang sulit diungkapkan hanya dengan kata-kata.

Lirik lagu Bibir yang Telah Dicuri – JKT48

Sequin yang dijahit saat malam di musim panas
Kau menunjuk dan bertanya nama rasi bintang itu

Kita berdua berbaring di pantai berpasir
Dunia yang kita tatap penuh keindahan
Hanya dengan bisa ada di sisi mu saja
Tampaknya aku orang paling bahagia di dunia

Bibir yang telah dicuri
Hanya dengan sekejap mata
Terasa seperti angin yang berlalu
Saat kita saling memandang kau menciumku dalam sekejap
Hatiku berdegub kencang membuatku berdebar

Aku selalu kesulitan untuk mencari kata-kata
Perasaan sebenarnya sulit untuk kuungkapkan
Setiap kali mercusuar bersinar terang
Wajah sejatimu itu terbayang sempurna

Pandanganmu yang tersipu sangat menggemaskan
Kurasa kaulah yang paling ku cintai di semesta

Sekali lagi cium aku
Tapi biarlah kubersiap
Agar ku merasakan cinta itu
Hingga ku menutup mata pun
Aku ingin terus memandangmu
Hentikanlah jika itu ciuman yang biasa

Bibir yang telah dicuri
Hanya dengan sekejap mata
Terasa seperti angin yang berlalu
Saat kita saling memandang
Kau menciumku dalam sekejap
Hatiku berdegub kencang
Membuatku berdebar

Sekali lagi cium aku
Tapi biarlah ku bersiap
Agar ku merasakan cinta itu
Hingga ku menutup mataku
Aku ingin terus memandangmu
Hentikanlah, jika itu ciuman yang biasa
Bibir yang telah dicuri

Lagu “Bibir yang Telah Dicuri” merupakan adaptasi dari lagu Jepang berjudul “Nusumareta Kuchibiru” milik AKB48 yang pertama kali dirilis pada tahun 2010. Setelah hampir 15 tahun, kini giliran JKT48 yang membawakan lagu tersebut dalam versi bahasa Indonesia. Lagu aslinya dinyanyikan oleh para member Undergirls AKB48, dan dalam versi JKT48, lagu ini dibawakan dalam ajang pemilihan Senbatsu Sousenkyo (SSK) 2024. Dalam versi JKT48, Indah menjadi center, dan beberapa member lainnya yang turut serta antara lain Olla, Lana, Indira, Gracie, Erine, Kathrina, Cathy, Greesel, Eli, Ella, serta Delynn.